KINERJA PENYULUH PERTANIAN PADA BALAI PENYULUHAN PERTANIAN KECAMATAN HARUYAN KABUPATEN HULU SUNGAI TENGAH

Authors

  • Djayeng Turano Gunade Sekolah Tinggil Ilmu Administrasi Amuntai
  • Sri Dewi Sagita Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Amuntai

DOI:

https://doi.org/10.55681/sentri.v3i6.2932

Keywords:

Kinerja, Penyuluhan, Pertanian

Abstract

Kinerja penyuluh pertanian merupakan salah satu indikator penting kualitas sumber daya manusia di bidang pertanian, yang berperan dalam meningkatkan produksi usahatani melalui peningkatan pengetahuan dan keterampilan petani. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi kinerja penyuluh pertanian di Balai Penyuluhan Pertanian Kecamatan Haruyan, Kabupaten Hulu Sungai Tengah, serta mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhinya. Fenomena yang dihadapi meliputi kesulitan penyuluh dalam memenuhi kebutuhan petani akibat banyaknya kelompok tani yang harus dibina, rendahnya partisipasi petani dalam kegiatan penyuluhan, dan jadwal penyuluhan yang belum optimal. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan pendekatan wawancara dan observasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kinerja penyuluh pertanian di Kecamatan Haruyan cukup baik meskipun terdapat beberapa indikator yang belum optimal, seperti jumlah tenaga penyuluh yang masih kurang dan belum maksimalnya pemanfaatan sumber daya yang ada. Namun, indikator seperti keterampilan, kemampuan menyelesaikan tugas tepat waktu, dan pemanfaatan waktu dengan aktivitas lain menunjukkan hasil yang positif. Faktor-faktor yang mendukung kinerja penyuluh termasuk kemampuan dalam menyampaikan informasi dan memberikan saran yang relevan, serta upaya untuk terus mengikuti pelatihan. Faktor penghambat meliputi kekurangan tenaga penyuluh dan rendahnya efektivitas dalam memaksimalkan sumber daya yang ada serta kurangnya partisipasi aktif dari kelompok tani. Disarankan agar Dinas Pertanian Kabupaten Hulu Sungai Tengah menambah jumlah tenaga penyuluh di setiap desa untuk meningkatkan efisiensi kegiatan penyuluhan

Downloads

Download data is not yet available.

References

Anonim. Undang-Undang Nomor 16 Tahun 2006 Tentang Sistem Pertanian, Perikanan, dan Kehutanan.

Anonim, Peraturan Presiden Nomor 154 Tahun 2014 Tentang Kelembagaan Penyuluhan Pertanian, Perikanan, dan Kehutanan.

Anonim. Peraturan Menteri Nomor 3 Tahun 2018 Tentang Pedoman Penyelenggaraan Penyuluh Pertanian.

Anonim. Peraturan Menteri Pertanian Nomor 82 Tahun 2013 Tentang Pedoman Pembinaan Kelompok Tani dan Gabungan Kelompok Tani.

Aprely, Tiara. 2022. Kinerja Penyuluh Pertanian pada Balai Penyuluhan Pertanian Kecamatan Tojo Kabupaten Tojo Una-Una. Makassar: Universitas Bosowa

Abdullah, Ma’ruf. 2014. Manajemen dan Evaluasi Kinerja Karyawan. Yogyakarta: Aswaja Pressindo.

Afandi, P. 2018. Manajemen Sumber Daya Manusia (Teori, Konsep, dan Indikator). Riau: Zunafa Publishing.

Anwarudin, Oeng dkk. 2021. Sistem Penyuluhan Pertanian. Manokwari: Yayasan Kita Menulis

Arwati, Siti. 2018. Pengantar Ilmu Pertanian Berkelanjutan. Makassar: CV Inti Mediatama.

Bahua, Ikbal Mohammad. 2014. Kinerja Penyuluh Pertanian. Gorontalo

Dwiyanto Agus. Manajemen Birokrasi dan Kebijakan. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Hartati, Andi. 2022. Pengukuran Kinerja Sektor Publik: Teori dan Aplikasi. Bandung.

Hardani, dkk. 2020. Metode Penelitian Kualitatif dan Kuantitatif. Yogyakarta: CV Pustaka Ilmu.

Juniarti, Tri Atty dan Darra Gusti Putri. 2021. Faktor-Faktor Dominan yang Mempengaruhi Kinerja. Jawa Tengah: CV. Pena Persada

Mahsun, Muhammad. 2014. Pengukuran Kinerja Sektor Publik, Edisi Pertama. BPFE-YOGYAKARTA: Anggota IKAPI.

Majid, Abdul. 2017. Analisis Data Penelitian Kualitatif. Makassar: Angkasa Timur.

Moehirono. Pengukuran Kinerja Berbasis Kompetensi, Edisi Revisi. Jakarta: PT RajaGrafindo Persada.

Saputera Hendra Febriyanto. 2019. Kinerja Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam Pelayanan PUBlik pada Kantor Kecamatan Sungai Pandan Kabupaten Hulu Sungai Utara. Amuntai: Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi (STIA)

Silaen, Novia Ruth dkk. 2021. Kinerja Karyawan. Bandung: Widina Bhakti Persada Bandung

Tsauri, Sofyan. 2014. Manajemen Kinerja (Performance Management). Jember: STAIN Jember Press.

Downloads

Published

2024-06-11

How to Cite

Gunade, D. T., & Sagita, S. D. (2024). KINERJA PENYULUH PERTANIAN PADA BALAI PENYULUHAN PERTANIAN KECAMATAN HARUYAN KABUPATEN HULU SUNGAI TENGAH. SENTRI: Jurnal Riset Ilmiah, 3(6), 2785–2794. https://doi.org/10.55681/sentri.v3i6.2932